Menderita GERD? Berikut 8 Cara Mengobati Asam Lambung Secara Alami
Beberapa orang cenderung mengalami gejala reflux di malam hari tepat saat mereka tengah tertidur pulas. Kondisi ini tentunya bisa mengganggu kualitas tidur anda yang berharga dan membuat sistem kekebalan tubuh melemah, sehingga kemungkinan terkena penyakit pun akan semakin meningkat.
Maka dari itulah, hindari tidur dengan kondisi telentang atau posisi kepala yang terlalu rendah. Gunakan 2 hingga 3 bantal untuk menyangga kepala anda saat tidur. Cara ini lebih efektif dalam mencegah munculnya reflux di malam hari.
Bahkan sebuah penelitian menunjukkan bahwa para penderita yang mengangkat kepala lebih tinggi saat mereka tertidur cenderung jarang terkena gejala reflux yang berulang.
8. Hindari Makan Sebelum Tidur
Makan terlalu malam saja sudah disebut sebagai gaya hidup yang buruk, terlebih jika anda tengah menderita asam lambung. Bahkan disebutkan pula bahwa mereka yang tengah mengalami reflux haruslah menghindari asupan makanan setidaknya 3 jam sebelum tidur.
Selain itu, makan atau mengemil di malam hari bisa berpotensi meningkatkan berat badan anda. Sementara kegemukan sendiri telah terkait erat dengan munculnya asam lambung dan gejala GERD yang terjadi dalam jangka panjang.
Diafragma merupakan sejenis otot yang terletak di atas perut anda. Pada orang yang sehat dan berat tubuh normal, diafragma tersebut bisa memperkuat sfingter esofagus bagian bawah secara alami, sehingga mencegah munculnya kondisi asam lambung.
Namun kondisi ini tidak terjadi para orang gemuk atau obesitas. Jika anda memiliki terlalu banyak lemak di perut, maka tekanan perut anda pun akan menjadi sangat tinggi sehingga sfingter esofagus bagian bawah pun terdorong ke atas dan menjauhi penyangga diafragma. Kondisi ini pun kemudian dikenal dengan sebutan hernia hiatus.